PALU, KABAR SULTENG – Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palu yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) melakukan aksi Mimbar Bebas pada Rabu (07/02/2024), mendorong harapan mereka terkait terwujudnya Zona Integritas di lingkungan kampus.
Dalam orasinya, para mahasiswa dengan tegas menyatakan bahwa Zona Integritas memegang peranan kunci dalam upaya membangun budaya anti korupsi, mencegah penyalahgunaan wewenang, serta menciptakan lingkungan kampus yang bebas dari diskriminasi dan praktik tidak bermoral.
Baca juga: Sivitas Akademika Universitas Tadulako Serukan Pemilu Damai, Prof Amar: Jadilah Pemilih Cerdas
“Kami menginginkan Poltekkes Kemenkes Palu menjadi kampus yang bersih, transparan, dan akuntabel. Zona Integritas akan menjadi panutan dalam reformasi birokrasi di lingkungan kampus kita,” ucap satu mahasiswa dalam orasinya.
Mahasiswa juga menyoroti bahwa Zona Integritas sejalan dengan komitmen Poltekkes Kemenkes Palu untuk memberikan kesempatan yang setara bagi seluruh lapisan masyarakat dalam mendapatkan pendidikan berkualitas.
“Kampus ini harus menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi semua orang, tanpa terkecuali,” tambah orator lainnya.
Menyikapi hal itu, Wakil Direktur 3 Poltekkes Kemenkes Palu, Sumiaty, menyampaikan, harapannya agar dukungan dari semua pihak dapat mewujudkan Zona Integritas di dalam kampus.
“Mari bersama-sama kita wujudkan Poltekes Kemenkes Palu sebagai zona integritas,” ajak Sumiaty. ***
Ikuti juga berita menarik lainnya di WhatsAPP Official kabarsulteng.id klik disini