MOROWALI, KABAR SULTENG – Wakil Bupati (Wabup) Morowali, Iriane Iliyas, atas nama Bupati Morowali, menyambut hangat kedatangan Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (P2MI), Abdul Kadir Karding, di Kabupaten Morowali, Senin (4/8/2025) sekitar pukul 11.40 WITA.
Menteri P2MI tiba di Bandara Maleo Morowali, Desa Umbele, Kecamatan Bumi Raya.
Penyambutan di bandara dihadiri Staf Ahli Bidang Kesra Abdul Malik Hafid, Kepala Badan Kesbangpol Bambang S. Soerojo, Kepala Dinas Nakertrans Ahmad, serta sejumlah pejabat lainnya.
Baca juga: Penutupan Apel Umum di Bungku Tengah, Bupati Iksan Tekankan Program Pro Rakyat
Usai tiba, Menteri P2MI bersama rombongan melanjutkan perjalanan ke Kota Bungku untuk menghadiri jamuan makan siang sekaligus ramah tamah bersama Pemerintah Kabupaten Morowali di Kantor Bupati Morowali.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kunjungan kerja Menteri P2MI di Kabupaten Morowali bertujuan mensosialisasikan peluang kerja dan perlindungan pekerja migran.
Baca juga: Resmi Lantik Kades PAW Bahodopi, Bupati Morowali Serukan Kepemimpinan Solutif
Selain itu, Menteri dijadwalkan membuka latihan gabungan Paskibraka, sebelum melanjutkan kunjungan ke Kabupaten Morowali Utara keesokan harinya.***
Simak update berita menarik lainnya, ikuti saluran WhatsApp Official klik di sini