Kajati Sulteng Minta Penegakan Hukum Harus Bermanfaat Bagi Masyarakat

(Kepala Kejati Sulteng, Jacob Hendrik Pattipeilohy,SH,MH/ Foto : Yohanes)

PALU, – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Tengah (Sulteng), Jacob Hendrik Pattipeilohy, minta penegakan hukum harus bermanfaat bagi masyarakat.

Hendrik juga mengatakan, semua Kejaksaan Negeri (Kejari) di Sulteng harus terbuka dan transparan dalam menegakkan hukum terutama pada penyalahgunaan anggaran.

“Kalau tidak diperbaiki, kami akan lakukan tindak pidana. Itu yang dimaksud konsep penegakan hukum,” tegas Hendrik, Minggu 25 Juli 2021.

Kajati Sulteng juga meminta agar tidak ada lagi kriminalisasi hukum dalam bentuk apapun.

“Keberadaan kita saat ini melayani masyarakat, semua kinerja harus bermanfaat bagi mereka,” katanya.

Terakhir, ia mengarahkan agar seluruh Kejaksaan Negeri se Sulteng agar dapat membantu pemerintah Kota maupun Kabupaten dalam hal penggunaan anggaran.

“Penggunaaan anggaran di Kabupaten Kota di Sulteng harus semaksimal mungkin tersalurkan. Jika ada kesalahan, mari kita perbaiki bersama,” tutup Hendrik. (Rn/Ajir)

Pos terkait