KABARBUOL.COM – Pemerintah Kabupaten Buol (Pemda Buol) secara resmi menerima Vaksin Covid-19, bertempat di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Kabupaten Buol, Sabtu (30/1/2021).
Vaksin Covid-19 tersebut diterima langsung Bupati Buol dr. Amirudin Rauf bersama Tim Satuan Petugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Buol, didampingi Wakil Bupati Buol, Kapolres Buol, Sekretaris daerah, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Dan Pimpinan-pimpinan OPD.
Dalam arahannya, Bupati Buol menyampaikan, kepada tim Satgas Kabupaten Buol untuk melakukan pemetaan dan harus cepat, responsif dan representatif dalam menentukan sampel.
“Tim Gerak Cepat harus stan by dengan ambulance, turun langsung ke masyarakat, tdk perlu bagi ke Puskesmas. Wajib ada call centernya. Kita anggarkan untuk operasionalnya” ujar Bupati Buol.
Sampel juga dapat di bagi per wilayah regional, untuk memudahkan alur distribusinya. Agar maksimalnya, dapat di bagi 3 regional.
“Yang terpenting masyarakat terlayani dengan cepat, dan tanggap. Ambulance gerak cepat untuk vaksinasi kita akan bagi 3 wilayah region. Sehingga akan lebih fokus di wilayahnya masing-masing” Pungkas Bupati lagi.
Vaksin yang berjumlah 2 ribu lebih, akan di prioritaskan pada nakes yang berjumlah 1500, sisanya akan di bagikan pada petugas di lapangan.
“Vaksin ini akan memutus mata rantai penularan dengan tingkat kekebalan virus di atas 60%, sehingga kita berupaya agar Kab. Buol kembali zero. Kita yakin dapat memberantas Covid-19 di Kabupaten Buol,” jelasnya.
Selain Nakes, Bupati Buol juga berharap kepada beberapa pimpinan OPD yang memenuhi kriteria dapat di vaksin.
Pihaknya harus memilih para nakes, tokoh agama, masyarakat, OPD dan forkompimda yang sebelumnya telah didata sebagai penerima vaksin buatan Sinovac, China yang didistribusikan oleh PT. Bio Farma.
“Yang pasti semua yang telah terdata terutama para nakes pasti mendapat vaksin ini. Hanya bertahap. Tidak sekaligus karena jumlah vaksin yang diberikan terbatas,” tambah Bupati.
“Saya terima dengan resmi Vaksin ini, dan saya harap beberapa pejabat di pemerintahan agar siap di vaksin demi kebaikan kita bersama” tutupnya.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Buol menyampaikan sesuai petunjuk telah melaksnakan penugasan mengawal vaksin.
“Saya atas nama Ketua Satgas berterimah kasih kepada Kapolres, Pabung, dalam mengawal Vaksin ini, juga Terimah kasih kepada Pak Bupati yang sudah memberikan petunjuk dan saya menyerahkan secara resmi Vaksin ini kepada Bupati Buol” imbuh Abdullah Batalipu.
“Setelah serah terima ini akan di lakukan Rapat, dan hari senin kita sudah harus mulai melaksanakan penyuntikan. vaksin sesuai data yang telah di pilih” Tambah Wakil Bupati.
Acara ini di rangkaikan dengan penyerahan Vaksin Sinovac secara resmi, sekaligus penandatanganan berita acara serah terima Vaksin Sinovac.(Ajir)